Sabtu, 21 Desember 2013

Beasiswa di University of Amsterdam






JAKARTA - University of Amsterdam menawarkan beasiswa bagi pelajar internasional untuk menuntut ilmu di Belanda melalui program Amsterdam Excellence Scholarship (AES). Beasiswa S-2 ini akan menutup kebutuhan biaya studi 25 ribu euro dan biaya hidup untuk setahun.

Beasiswa ini dapat diperpanjang hingga maksimal dua tahun. Selain itu, penerima beasiswa akan terlibat dalam kegiatan ekstrakurikuler dan menjadi komunitas bergengsi.

Pelamar dapat mendaftar di berbagai studi yang ditawarkan University of Amsterdam, khususnya program berbahasa Inggris di Graduate School of Humanities. AES tidak akan mempertimbangkan pelamar yang sudah memegang gelar master dari University of Amsterdam. Perlu diingat, beasiswa akan dihentikan jika pelamar mengubah jurusannya.

Pendaftaran dilakukan secara online. Lengkapi berkas pendaftaran dengan lima dokumen ini:
- Bukti akademik bahwa pelamar merupakan 10% terbaik di kelas; formulir disediakan untuk diisi dekan,
- Surat rekomendasi dari dekan, guru atau dosen pembimbing,
- Pernyataan motivasi AES, maksimal 500 kata, ditujukan kepada Direktur Graduate School of Humanities; pernyataan ini menjelaskan alasan mengapa pelamar memilih suatu jurusan dalam konteks luas dan relevansinya dengan karier,
- Deskripsi aktivitas ektrakurikuler yang digeluti pelamar seperti keaktifan di dewan mahasiswa, pengalaman internasional atau berbagai pengalaman sebagai sukarelawan.
- Sertifikat internet based TOEFL dengan nilai keseluruhan minimal 100, dan masing-masing komponen bernilai minimal 22; atau sertifikat IELTS dengan nilai keseluruhan minimal 7,0, dengan nilai masing-masing empat komponen minimal 7,0.

Pendaftaran dibuka hingga 1 Februari 2014. Simak informasi AES selengkapnya di laman ini. 

Sumber: kampus.okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar